Karang Jimbaran Raih Gold Medal di Langit Internasional



Perasaan bangga kembali disematkan kepada salah satu murid berprestasi SMPI Al Azhar 26 Yogyakarta. Alhamdulillah, SMP Islam Al Azhar 26 Yogyakarta berhasil meraih prestasi gemilang di Lomba International Conference Of Young Social Scientists (ICYSS) 2021 secara online dari Belgrade, Serbia, Eropa yg diikuti oleh 11 Negara dari seluruh dunia.

Dalam ajang tahunan yg sangat bergengsi dan reputable tersebut medali emas berhasil diraih murid SMPI Al Azhar 26 Yogyakarta:

Karang Jimbaran Setyatrisila pada bidang History.

Tim Indonesia terdiri dari siswa/i SMA & SMP dari berbagai wilayah di Indonesia pada lomba penelitian internasional 4th year International Conference of Young Social Scientists (ICYSS) 2021, yang berlangsung pada 25 s/d 27 Juni 2021 secara online dari Belgrade, Serbia.

Tim Indonesia dibentuk dari seleksi berjenjang dari tingkat provinsi yang berlanjut ke tingkat nasional oleh Center for Young Scientists bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Provinsi/Kota, universitas dan lembaga swadaya masyarakat.

Terimakasih kepada bapak/ibu guru Al Azhar Yogyakarta atas support dan doanya.

Tak lupa ucapan terimakasih juga diberikan  kepada pihak sekolah, guru pembimbing serta orang tua yang telah memberikan dukungan selama penelitian berlangsung hingga ke tahap final lomba.

Selamat atas prestasi yang sudah dicapai Jimbaran, semoga prestasi ini semakin membuat Jimbaran tambah bersemangat untuk mengukir prestasi yang lebih banyak dan lebih tinggi lagi. Aamiin.

(Oleh : Arif Fajar Herjayanto)