Syawalan Keluarga Besar Al Azhar Yogyakarta diBanjiri Doorprize Jutaan Rupiah



Setelah dua kali momen lebaran Al Azhar yogyakarta meniadakan kegiatan syawalan secara tatap muka, karena pandemi Covid 19, Alhamdulillah pada tahun ini, di bulan syawal ini, BPPH Al Azhar Yogyakarta kembali menggelar kegiatan rutin tahunan Syawalan bersama seluruh guru karyawan KB-TK-SD-SMP-SMA-Boarding, baik kampus Sleman, Bantul maupun Wonosari di gedung Student Center Al Azhar Yogyakarta (11/5/2022).

Acara diawali dengan mujahadan dan tahlil, Pembukaan, pembacaan ayat suci Al-Qur’an, menyanyikan lagu Indonesia Raya, Ikrar Halal Bihalal dan penerimaannya, Pengundian Doorprize, Pengajian dan Motivasi, serta penutup yang dilanjutkan dengan makan siang bersama.

Pada acara tersebut, panitia mendatangkan seorang motivator asal Jogja yakni Kiki F Wijaya sebagai narasumber. Tema yang disampaikan yakni “Sucikan hati, merajut kebersamaan dan siap berprestasi”. Selama penyampaian, narasumber juga menghibur dengan mengajak audiens bermain game agar tetap fokus memperhatikan.

Panitia juga memberikan 72 doorprize menarik senlai jutaan rupiah, yakni termasuk doorprize partisipasi dari seluruh unit sekolah baik di Sleman, Bantul dan Wonosari yang totalnya ada 11 unit ditambah doorprize tambahan dari keluarga Bapak Drs. HA. Hafidh Asrom, MM., dan juga Doorprize sponsor dari Toko Hebat (toko Elektronik). Dari 72 doorprize yang di sediakan, ada 7 doorprize utama, yakni Kulkas satu pintu, Dispenser air (galon dalam), Rice Cooker, Kompor Gas, Kipas Angin, Setrika, dan mixer.

Pengundian hadiah utama dilakukan pada saat acara berlangsung di Student Center dan Hadiah hiburan lainnya diundi pada saat menikmati hidangan makan siang yang diiringi hiburan musik oleh guru dan karyawan Al Azhar.

Hadiah Utama akhirnya diraih oleh pegawai Cleaning Service di unit Boarding School Al Azhar Yogyakarta, yakni Pak Sulis. Hadiah utama kedua, Dispenser Air diraih oleh pegawai TU SMP IA 26, yakni pak Ahmad, dan hadiah utama ketiga berupa Rice Cooker diraih oleh pegawai Cleaning Service Al Azhar Wonosari, yakni pak Sigit. Hadiah terebut diserahkan langsung oleh Drs. HA. Hafidh Asrom, MM Selaku Ketua Yayasan Asram, Dra. Hj. Eni Yustini serta seluruh pengurus BPPH Al Azhar Yogyakarta. Alhamdulillah acara berjalan dengan baik dari awal hingga akhir. (Dedi Priyatno – Humas Al Azhar Yogyakarta)